Cara Daftar Klik BCA yang Tepat – Cuman Butuh 5 Menit!

Kamu mungkin sudah pernah mendengar istilah internet banking BCA tapi belum punya waktu atau bahkan gak tahu cara daftarnya?

Santai, gak usah panik, karena kita akan suguhkan cara daftar Klik BCA dengan metode yang lebih mudah dipahami.

Semisal kamu sudah menyambungkan antara rekening bank BCA dengan Klik BCA, maka kamu nggak perlu lagi repot ke bank atau ATM untuk melakukan transaksi perbankan, karena semuanya bisa kamu lakukan melalui gadget kesayanganmu.

Selain itu, Klik BCA juga dilengkapi dengan fitur keamanan yang canggih, sehingga kamu nggak perlu khawatir akan terjadi pencurian data atau tindakan penipuan saat bertransaksi secara online.

Tapi khusus buat kamu yang masih awam banget, kita bahas dari yang paling awal yuk!

Apa Itu Klik BCA?

KlikBCA adalah layanan internet banking yang disediakan oleh Bank Central Asia (BCA).

Dengan KlikBCA, kamu bisa melakukan transaksi perbankan secara online, seperti mengecek saldo, mentransfer uang, membayar tagihan, dan masih banyak lagi.

Layanan ini memungkinkan kamu untuk melakukan transaksi kapan saja dan di mana saja dengan mudah.

Tempat Kamu Bisa menemukan UserID Klik BCA

Nah, Untuk menggunakan KlikBCA, kamu perlu memiliki USER ID dan PIN yang bisa didapatkan dengan mendaftar di mesin ATM BCA.

(nanti aku kasih tahu caranya secara lengkap di bawah).

USER ID sendiri merupakan identifikasi unik yang kamu pilih saat mendaftar untuk internet banking.

Setelah kamu mendaftar, barulah kamu bisa mengunduh aplikasi KlikBCA di situs resmi BCA dan mulai melakukan transaksi perbankan secara online.

Selain mengunduh aplikasinya, kamu juga bisa mengaksesnya menggunakan aplikasi browser khusus bagi pengguna PC (cara mengaksesnya aku tulis pula di bawah).

Perbedaan BCA ID dengan BCA Mobile

Sekalipun sudah jelas terlihat perbedaannya, namun masih ada beberapa nasabah yang merasa kebingungan dengan kehadiran istilah BCA ID dan BCA Mobile yang pernah kita bahas beberapa waktu lalu.

Singkatnya…

BCA ID dan BCA Mobile adalah layanan yang berbeda dengan KlikBCA.

BCA Mobile adalah aplikasi perbankan yang memungkinkan kamu melakukan transaksi kapan saja dan di mana saja menggunakan smartphone.

Sedangkan KlikBCA merupakan layanan internet banking yang memberikan kemudahan dan fleksibilitas yang lebih dalam melakukan transaksi perbankan secara online.

Nah, BCA ID atau UserID inilah yang akan menjadi kunci kamu mengakses kedua layanan tersebut.

Jadi jangan dicampur-adukan lagi ya ketiga istilah ini!

Biar gampang aku jelasinnya, kita langsung praktek saja ya!

Syarat Daftar KlikBCA

Tapi sebelum kamu mulai melakukan registrasi, ada beberapa syarat yang wajib kamu penuhi dulu!

Beberapa persyaratan tersebut diantaranya:

  • Harus sudah menjadi nasabah BCA dan memiliki salah satu buku tabungan atau rekening yang mereka tawarkan.
  • Memiliki kartu debit BCA.

Tapi ingat, kedua syarat di atas hanya bisa sampai sekedar mengecek saldo dan mutasi rekening saja.

Semisal kamu ingin melakukan transaksi seperti transfer dan pembayaran, maka kamu wajib memiliki token yang disebut sebagai Key BCA.

Bentuknya seperti ini:

Adapun cara mendapatkannya adalah dengan datang langsung ke kantor cabang Bank BCA dan minta kepada sang teller untuk mengaktifkan sekaligus membuatkannya.

Lalu ada biaya sekitar 25 ribu rupiah untuk penyerahan key BCA tersebut.

Tapi tentu saja, key BCA bisa diberikan tepat setelah kamu berhasil melakukan registrasi dan aktivasi internet banking BCA atau KlikBCA.

So, kita bahas dulu caranya ya!

Cara Daftar Klik BCA

Sama halnya seperti registrasi M-Banking BCA seperti yang aku jelaskan kemarin, registrasi klikBCA juga haruslah kamu lakukan via ATM ya!

Jadi pastikan kamu pergi ke mesin ATM terdekat sambil membawa kartu debit kesayangan.

Jika sudah, silahkan ikuti langkah berikut:

  1. Datangi mesin ATM BCA terdekat.
  2. Lalu masukan kartu debit ke dalam mesin ATM tersebut.
  3. Masukan 6 Digit PIN kartu ATM kamu.
    atm bca pin
  4. Pada menu utama, silahkan pilih “Penarikan Tunai / Transaksi Lainnya”.
    atm bca penarikan tunai transaksi lainnya
  5. Di layar selanjutnya, silahkan pilih “Daftar E-Banking”.
    atm bca daftar e-banking
  6. Disusul denagn memilih “Internet Banking”.
    atm bca internet banking
  7. Silahkan baca dulu ketentuannya. Jika sudah dan setuju, silahkan klik tombol “YA”.
    atm bca ketentuan internet banking
  8. Silahkan buat 6 Digit Angka PIN untuk login nanti di internet banking KlikBCA.
    atm bca buat pin internet banking
  9. Silahkan masukan sekali lagi sebagai proses verifikasi.
  10. Tunggu hingga proses transaksi selesai dilakukan.
  11. Jika berhasil, maka akan muncul User ID di layar. User ID ini akan kita gunakan untuk proses login nanti di KlikBCA.
    atm bca internet banking user id
  12. Nah, User ID juga akan tertera di struk yang keluar dari mesin ATM tersebut, jadi kamu gak perlu capek-capek mencatatnya ya!
    atm bca struk user id

Tadi kan di atas sempat kita bahas selentingan lokasi dari User ID BCA, nah lokasi tersebut bisa kita temukan pada struk yang keluar pada saat proses registrasi ya!

Lalu pertanyaan selanjutnya… “Apakah internet banking KlikBCA kita sudah aktif?”

Jawabannya… tentu saja belum!

Kita harus melakukan aktivasi yang caranya aku tuliskan di bawah ya!

Cara Aktivasi Klik BCA

Ingat ya, proses aktivasi ini mesti kamu lakukan secepatnya agar tidak mengalami error atau kendala tepat setelah kamu melakukan registrasi di atas.

Adapun cara aktivasinya bisa kamu lakukan via handphone ataupun PC.

Untuk langkahnya adalah sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi Browser di perangkat masing-masing.
  2. Lalu akses sebuah website beralamat: https://klikbca.com/.
  3. Pada tampilan utama, silahkan klik tombol “Login” pada kategori Individu.
    Halaman Muka KlikBCA
  4. Nah, di sini barulah kita memasukan User ID yang tertera di struk, dan PIN yang kita sudah buat tadi (tengok langkah nomor 8 di atas ya!).
    klikbca login
  5. Jika sudah, silahkan klik tombol “Login”.
  6. Kamu akan disuruh membaca Syarat dan Ketentuan terlebih dahulu sebelum menggunakan. Jika sudah dibaca dan setuju, silahkan klik saja tombol “Setuju”.
    klik bca syarat dan ketentuan - masukan alamat email
  7. Di halaman selanjutnya, silahkan masukan Alamat Email. Pastikan alamat email tersebut aktif dan selalu kamu gunakan. Jika sudah, klik tombol “Kirim”.
  8. Dan selamat, sekarang akun KlikBCA kamu sudah berhasil diaktifkan.
  9. Masukan lagi UserID dan Password untuk masuk ya!
    klikbca login
  10. Maka kamu akan dibawa ke fitur-fitur yang bisa kamu gunakan sebagai bagian dari aktivitas perbankan kamu sehari-hari!

Gampang pisan yah!

Nah, untuk bagian fiturnya, kita bahas lebih lengkap di bawah ya!

Fitur Klik BCA yang Dapat Kamu Manfaatkan

Daftarnya mudah, aktivasinya pun super gampang!

Asyiknya lagi, kita bisa diberikan berbagai macam fitur unggulan dari KlikBCA yang bisa kamu manfaatkan!

Setelah berhasil melakukan aktivasi akun, yuk simak beberapa fitur KlikBCA yang bisa memudahkanmu dalam melakukan transaksi perbankan:

  • Transfer dana ke rekening BCA atau bank lain secara online. Transfer sesama bank gratis, dan ke lain bank dibebankan biaya 6500 per transaksi. Jika ingin lebih murah, silahkan gunakan fitur BI Fast.
  • Pembayaran berbagai tagihan, seperti listrik, air, telepon, internet, kartu kredit, asuransi, dan lain-lain, dengan metode otodebet atau pembayaran manual.
  • Pembelian voucher prabayar untuk pulsa telepon seluler, paket data internet, top-up e-money, dan lainnya menggunakan KlikBCA Individu atau BCA mobile.
  • Manajemen investasi seperti reksa dana, obligasi, saham, dan lain-lain menggunakan KlikBCA Investasi, BCA Sekuritas, atau BCA mobile.
  • Akses berbagai fitur gaya hidup seperti belanja online, pemesanan perjalanan, tiket hiburan, dan lainnya menggunakan aplikasi BCA mobile.
  • Menggunakan KeyBCA sebagai alat keamanan untuk mengotorisasi transaksi dan melindungi akunmu dari akses yang tidak sah.

Itulah beberapa fitur unggulan dari KlikBCA yang bisa memudahkanmu dalam melakukan transaksi perbankan.

Kamu bisa menemukan informasi lebih detail tentang setiap fitur tersebut di situs resmi BCA atau menghubungi Halo BCA di nomor 1500888.

Keuntungan Menggunakan Klik BCA

Berkat fitur-fitur yang aku sebutkan di atas, sudah barang tentu kamu akan mendapatkan berbagai macam benefit atau keuntungan saat mengaktifkan KlikBCA sekaligus menggunakannya dalam kebutuhan transaksi perbankan sehari-hari.

Adapun beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan diantaranya:

  • Kamu bisa menghemat waktu dan uang dengan melakukan transaksi perbankanmu secara online melalui KlikBCA.
  • Kamu tidak perlu lagi datang ke kantor cabang atau mesin ATM untuk melakukan transaksi, karena semua bisa dilakukan dengan mudah hanya dari genggaman tanganmu.
  • Selain itu, kamu juga bisa mengakses akunmu di mana saja dan kapan saja menggunakan komputer atau smartphone.
  • Berbagai promo dan diskon yang diberikan oleh partner BCA ketika kamu berbelanja online atau memesan tiket perjalanan.
  • Memantau dengan mudah aktivitas dan riwayat transaksi di akunmu melalui KlikBCA Individu atau aplikasi BCA mobile selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu.
  • Kamu bisa meningkatkan batas harian transfer internet bankingmu hingga Rp500 juta per hari per User-ID dengan menggunakan KlikBCA Individu.

Wow, sangat menarik, bukan?

Semua keuntungan ini bisa kamu dapatkan secara gratis.

Jadi gak perlu lagi malas-malas melakukan registrasi dan aktivasi KlikBCA ya! Soalnya, susahnya sebentar, tetapi manfaatnya bisa dirasakan dalam jangka panjang selama kamu masih menjadi nasabah Bank BCA.

Kekurangan Menggunakan Klik BCA

Tapi ingat, tidak semua hal itu nampak manis loh!

Jangan salah, meskipun KlikBCA memudahkan kamu dalam bertransaksi, namun kamu tetap harus waspada dan hati-hati dalam menggunakannya.

Seperti halnya aplikasi atau layanan online lainnya, KlikBCA juga memiliki kelemahan yang perlu kamu ketahui agar kamu dapat menggunakannya dengan lebih bijak dan aman.

Berikut beberapa kekurangan menggunakan KlikBCA yang perlu kamu perhatikan:

  • Ada biaya-biaya yang harus kamu bayar saat menggunakan KlikBCA, seperti biaya transfer, biaya penggantian KeyBCA, biaya administrasi, dan lain-lain tergantung pada jenis dan jumlah transaksi yang kamu lakukan.
  • Kamu mungkin mengalami beberapa masalah teknis atau kesalahan saat menggunakan KlikBCA, seperti koneksi internet yang lambat, pemeliharaan sistem, penurunan server, dan lain-lain yang dapat mempengaruhi transaksi atau akses ke akunmu.
  • Kamu mungkin terpapar beberapa risiko keamanan saat menggunakan KlikBCA, seperti penipuan phishing, serangan malware, pencurian identitas, dan lain-lain yang dapat mengancam informasi akun atau dana kamu.

Itulah beberapa kelemahan yang mungkin terjadi saat kamu menggunakan KlikBCA.

Namun, jangan khawatir karena BCA telah memberikan tips keamanan dan panduan yang dapat kamu ikuti untuk menghindari atau meminimalkan dampak kekurangan tersebut.

Lagipula jika dibandingkan dengan manfaatnya, kelebihannya jauh lebih banyak!

Selain itu, beberapa kekurangan dan resiko ini bisa kita minimalisir kemungkinannya dengan melakukan tindakan pencegahan yang berasal dari diri sendiri!

Tips Aman Menggunakan Klik BCA

Menggunakan KlikBCA adalah salah satu cara yang praktis untuk melakukan transaksi keuangan, tetapi hal tersebut juga perlu diimbangi dengan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan dan privasi akun kamu.

Sebab, penggunaan internet banking yang kurang hati-hati bisa berpotensi membahayakan akunmu dan uang yang kamu miliki.

Oleh karena itu, silahkan ikuti beberapa tips aman menggunakan KlikBCA di bawah ini:

  • Jaga kerahasiaan User ID, PIN, dan KeyBCA kamu, jangan berbagi informasi tersebut dengan siapa pun, termasuk staf BCA atau anggota keluarga.
  • Logout akun kamu setelah transaksi selesai dan sebelum meninggalkan perangkat yang digunakan.
  • Gunakan koneksi internet yang aman dan stabil ketika mengakses KlikBCA dan hindari menggunakan akses internet publik seperti hotspot Wi-Fi atau warnet.
  • Akses KlikBCA hanya dari situs resmi BCA (klikbca.com) atau aplikasi mobile BCA dan hindari mengklik tautan atau pop-up yang mencurigakan yang mengaku berasal dari BCA.
  • Hati-hati dengan akun atau nomor palsu yang berpura-pura menjadi staf BCA dan meminta informasi pribadi atau kode verifikasi. Kamu selalu dapat memeriksa kontak resmi BCA di situs web mereka atau menghubungi Halo BCA 1500888 untuk konfirmasi.
  • Ganti PIN secara berkala.
  • Monitor aktivitas akun dan riwayat transaksi secara berkala menggunakan KlikBCA Individu atau aplikasi mobile BCA dan laporkan transaksi yang mencurigakan segera ke Halo BCA 1500888.

Dengan tips-tips di atas, mudah-mudahan kamu bisa menghindari musuh terbesar dari dunia perbankan online, yakni pencuri cyber atau sering dikenal pula dengan sebutan hacker.

Masalah atau Error yang Sering Terjadi dan Cara Mengatasinya

Sekarang kita berbicara masalah fakta dan kemungkinan terjadinya error.

Kemungkinan bisa kita gunakan sebagai tindakan prefentif, sementara fakta aku temukan di beberapa laporan para nasabah di berbagai macam tempat, seperti sosial media dan forum-forum. 

Well…

Adapun beberapa masalah dan error yang mungkin akan kamu temui sekaligus cara mengatasinya adalah sebagai berikut:

Maintenance

Salah satu penyebab error KlikBCA adalah proses maintenance yang sedang berlangsung di website.

Biasanya, jika website sedang maintenance, maka website akan down untuk sementara waktu dan tidak dapat diakses.

Di sini, kamu harus menunggu sampai proses maintenance selesai.

Kesalahan Pengguna

Penyebab error KlikBCA lainnya adalah kesalahan pengguna, seperti memasukkan User ID, PIN, atau KeyBCA yang salah.

Ini dapat menyebabkan akun kamu diblokir atau terkunci untuk alasan keamanan.

Untuk menghindari hal ini, selalu periksa input kamu dengan cermat dan pastikan itu sesuai dengan informasi akun kamu.

Error Pada KlikBCA Bisnis

Beberapa pengguna juga melaporkan adanya error pada KlikBCA Bisnis, yang merupakan layanan untuk pelanggan korporasi.

Error tersebut dapat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti masalah koneksi internet, masalah smartphone, pengaturan browser, dan lain-lain.

Untuk mengatasi error ini, kamu dapat mencoba beberapa solusi, seperti me-restart smartphone kamu, membersihkan cache dan cookies browser, meng-update versi browser kamu, dan lain-lain.

Sistem BCA Mobile dan KlikBCA Down Bersamaan

Ada juga insiden di mana BCA Mobile dan KlikBCA sama-sama down karena kegagalan sistem atau glitches.

Insiden ini menyebabkan ketidaknyamanan dan frustrasi bagi banyak pelanggan yang tidak dapat mengakses akun mereka atau melakukan transaksi.

Biasanya, BCA meminta maaf atas insiden tersebut dan mencoba memulihkan layanan mereka secepat mungkin.

Akun Diblokir

Jika akun BCA Mobile atau KlikBCA kamu diblokir karena memasukkan kode akses atau password yang salah tiga kali berturut-turut, kamu dapat membukanya kembali dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

Untuk BCA Mobile: Buka menu about pada menu utama BCA Mobile, lalu pilih re-verifikasi (seperti aktivasi awal kamu akan diminta untuk memasukkan nomor kartu ATM dan membuat kode akses baru).

Untuk KlikBCA: Hubungi Halo BCA 1500888 untuk mendapatkan bantuan.

Kode Error

Berikut adalah beberapa masalah atau error yang mungkin terjadi saat menggunakan KlikBCA dan cara mengatasinya:

  • Error 1001: User ID tidak valid.
    Cara mengatasinya: Pastikan User ID yang kamu masukkan sudah benar.
  • Error 1002: PIN tidak valid.
    Cara mengatasinya: Pastikan PIN yang kamu masukkan sudah benar.
  • Error 1003: KeyBCA tidak valid.
    Cara mengatasinya: Pastikan kode yang kamu masukkan sesuai dengan KeyBCA yang kamu miliki.
  • Error 1004: Akun diblokir karena masukan yang salah.
    Cara mengatasinya: Kamu bisa membuka blokir akunmu dengan mengikuti langkah-langkah yang tersedia.
  • Error 1005: Akun tidak aktif karena tidak login dalam jangka waktu yang lama.
    Cara mengatasinya: Login kembali ke akunmu untuk mengaktifkan kembali akunmu.
  • Error 2001: Website sedang dalam maintenance.
    Cara mengatasinya: Tunggu hingga proses maintenance selesai dilakukan.
  • Error 2002: Kegagalan atau kerusakan sistem.
    Cara mengatasinya: Hubungi Halo BCA 1500888 untuk bantuan.
  • Error 2003: Masalah koneksi internet.
    Cara mengatasinya: Pastikan koneksi internetmu stabil dan lancar.
  • Error 2004: Masalah pengaturan browser.
    Cara mengatasinya: Coba hapus cache dan cookies pada browsermu atau update browser yang kamu gunakan.

Ingat ya, saat terjadi error jangan panik, pastikan kamu mengikuti langkah-langkah yang tepat untuk mengatasinya atau kamu juga bisa menghubungi Halo BCA 1500888 untuk bantuan lebih lanjut.

Kesimpulan

Meskipun ada beberapa masalah dan kekurangan saat menggunakan KlikBCA seperti biaya, masalah teknis, risiko keamanan, dan kesulitan akses, namun masih banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan dengan menggunakan layanan ini.

Dengan KlikBCA, kamu bisa menghemat waktu dan uang dalam melakukan transaksi perbankan secara online tanpa perlu ke kantor cabang atau ATM, mendapatkan kemudahan dan fleksibilitas dalam mengakses akunmu kapan saja dan di mana saja, dan juga mendapatkan berbagai diskon dan promosi dari mitra BCA ketika kamu berbelanja atau memesan tiket secara online.

Halo, Saya Subaru. Saya seorang penulis konten berpengalaman dan pakar Digital Marketing, dengan rekam jejak yang terbukti dalam menulis konten yang menarik dan informatif. Sebagian besar keahlian saya berada di dunia tulis menulis, blogging, investasi, dan trading. Semoga tulisan saya membantu meningkatkan nilai di bidang yang kamu minati.

Tinggalkan komentar