Cara Verifikasi Akun Youtube Lewat HP dan PC

Pada saat pertama kali membuat channel di Youtube, kita memang bisa langsung mengupload video hasil kreasi pribadi. 

Namun fiturnya dibatasi! Misalnya, kita tak bisa mengunduh konten di atas 15 menit dan menyematkan custom thumbnail selama belum melakukan terverifikasi

Untungnya, cara verifikasi akun Youtube terbilang sangat mudah! 

Baca juga: Cara Download Lagu Dari Youtube

Kamu bisa melakukannya melalui laptop, PC, atau handphone kesayangan. Syaratnya, kamu harus punya nomor handphone pribadi yang belum pernah didaftarkan ke Google dalam satu tahun terakhir ini. 

Jika syaratnya bisa kamu penuhi, silahkan simak cara verifikasi akun Youtube via komputer dan handphone berikut ini. 

Cara Verifikasi Akun Youtube Fitur Menengah

Verifikasi lewat Komputer tentunya jauh lebih mudah karena tampilannya yang lebar, besar, dan semua opsi terlihat dengan begitu jelas.

Jadi jika misalnya kamu punya laptop atau PC, maka disarankan melakukan verifikasi akun Youtube lewat sana.

1. Cara Verifikasi Akun Youtube Via Komputer

Adapun langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Akses halaman utama Youtube di https://youtube.com. Silahkan masuk dulu jika belum log in
  • Setelah berhasil log in, klik ikon foto kamu yang terletak di bagian samping kanan atas.
  • Lalu klik opsi “Youtube Studio”. Kemudian kamu akan dialihkan ke halaman Youtube Studio pribadi, tempat dimana kamu melakukan upload video, editing deskripsi konten, dan sebagainya.
  • Dari sini, silahkan lihat ke tab samping kiri lalu pilih opsi “Setting” (Setelan dalam bahasa Indonesia).
    cara verifikasi akun youtube
  • Di pop-up setting, pastikan kamu mengklik “Channel”, lalu disusul dengan memilih tab “Feature Eligibility” (Kelayakan Fitur)
  • Tab ini akan memuncullkan status channel Youtube kamu (nomor 3 pada gambar di atas). Secara default, Standard Features (Fitur Standar) sudah aktif secara otomatis. Artinya, kamu dapat mengupload video, membuat playlist, dan menambahkan kolaborator.
  • Tapi jika ingin mengupload video yang durasinya lebih dari 15 menit, mengupload custom thumbnail, dan live streaming, maka aktifkan Intermediate Feature (Fitur Menengah)
    Graphical user interface, application

Description automatically generated
  • Untuk bisa mengaktifkan fitur “Intermediate Features”, maka kamu harus mengaktifkannya melalui nomor telepon. Klik tombol “Verify Phone Number” (Verifikasi Nomor Telepon) untuk mulai memverifikasi.
    Graphical user interface, application

Description automatically generated
  • Di halaman berikutnya, kamu dapat memilih metode verifikasi apakah ingin melalui SMS atau telepon
  • Di halaman berikutnya, kamu dapat memilih metode verifikasi apakah ingin melalui SMS atau telepon.
  • Jangan lupa juga untuk memilih nama negara, lalu masukan nomor handphone kamu. Kemudian klik tombol “Get Kode” (Dapatkan Kode)
    Graphical user interface, text, application, email

Description automatically generated
  • Tunggu beberapa saat hingga Google mengirimkan 6 digit kode verifikasi. Jika sudah sampai, silahkan ketikan ke kolom yang telah disediakan.
  • Jika misalnya muncul notifikasi seperti ini, maka selamat! Channel Youtube kamu sudah berhasil terverifikasi. 
    Graphical user interface, text, application, email

Description automatically generated\

CATATAN: Nomor telepon pribadi kamu tak boleh digunakan untuk coba-coba atau testing verifikasi Channel Youtube. 

Ini karena nomor telepon yang kita masukan memiliki batas pendaftaran sebanyak 2 kali per tahun.

Jadi jika nomor telepon kamu sudah pernah didaftarkan sebanyak 2 kali, maka harus membeli nomor baru atau menunggu hingga satu tahun. 

Baca juga: Cara Menerjemahkan Video yang Tidak Ada Subtitle di Youtube

2. Cara Verifikasi Akun Youtube di HP

Verifikasi akun Youtube melalui handphone itu tak bisa dilakukan melalui aplikasi Youtube ataupun Youtube Studio. Namun, kita mesti melakukannya via browser seperti Google Chrome. 

Untuk alasan inilah, verifikasi akun Youtube via PC itu jauh lebih mudah ketimbang melalui Handphone Android atau iPhone. 

Tapi bukan berarti tak bisa dilakukan! Cara verifikasi akun Youtube melalui HP bisa kamu jadikan sebagai alternatif jika tak memiliki laptop atau PC. 

Adapun langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Buka Google Chrome atau browser sejenis di handphone masing-masing.
    Graphical user interface, application, Teams

Description automatically generated
  • Kemudian, ketuk ikon “titik tiga” di pojok kanan atas.
    Graphical user interface, application

Description automatically generated
  • Lalu pastikan kamu telah mencentang opsi “Situs Desktop”
    Graphical user interface, application

Description automatically generated
  • Jika sudah, silahkan akses Youtube.com melalui browser tersebut
  • Langkah selanjutnya sama dengan langkah cara verifikasi akun youtube via komputer di atas

Bedanya, kamu mungkin akan sedikit merasa kesulitan untuk melihat layar handphone karena tampilan Youtube Studio akan nampak mungil dan mini. 

Tapi alternatif ini jauh lebih baik daripada tidak sama sekali!

Cara Verifikasi Akun Youtube Fitur Lanjutan

Lantas, bagaimana dengan Advanced Feature atau Fitur Lanjutan? Haruskah Kita Aktifkan?

Jawabannya, tergantung dari kebutuhan masing-masing! 

Jika niat kamu main Youtube hanya untuk upload video, edit thumbnail, dan sesekali live streaming, maka verifikasi menengah saja sudah cukup.

Akan tetapi jika kebutuhan kamu bertambah seperti:

  • Live Streaming-an setiap hari (bahkan setiap waktu)
  • Mengupload video yang banyak sekali waktu
  • Mengupload short video yang banyak sekali waktu
  • Meng-embed live streaming di website atau tempat lainnya
  • Menempatkan eksternal link di deskripsi video ke website kita
  • Mengklaim konten ID, dan
  • Memonetasi alias menguangkan channel Youtube.

Maka, verifikasi tahap advance atau lanjutan wajib dilakukan. 

Syaratnya, kamu harus menyiapkan foto KTP dan status akun Youtube telah terverifikasi di Fitur Menengah setidaknya minimal 2 bulan. 

Jika syarat sudah terpenuhi, silahkan ikuti langkah berikut:

  • Di Youtube Studio, silahkan pilih Setelan => Channel => Kelayakan Fitur.
  • Lalu pilih opsi “Fitur Lanjutan”.
  • Untuk mulai memverifikasinya, silahkan tekan tombol “Akses Fitur”.
    Graphical user interface, text, application, email

Description automatically generated
  • Pop-up baru akan terbuka yang meminta kita untuk mengupload salah satu dari 3 dokumen yang dibutuhkan
  • Disarankan untuk memilih “Menggunakan tanda pengenal yang valid” alias KTP karena jauh lebih mudah untuk dilakukan.
    Graphical user interface, text, application, Teams

Description automatically generated
  • Lalu klik tombol “Berikutnya”
  • Google akan mengirimi kita sebuah link ke alamat email. Klik tombol “Dapatkan Email” untuk menyetujuinya
  • Silahkan cek email kamu melalui handphone! Buka email dari Google/Youtube, kemudian klik link yang telah mereka kirimkan. 
  • Silahkan upload foto KTP dan Foto Diri Bersama KTP melalui handphone tersebut. 
  • Tunggu proses verifikasi manual selesai dilakukan

Biasanya, proses verifikasi fitur lanjutan ini akan memakan waktu antara 1 hingga 3 hari kerja, jadi harap bersabar ya!

Itulah cara verifikasi akun Youtube yang bisa kamu lakukan lewat HP maupun komputer. Semoga bermanfaat!

Orang Geofisika yang sangat tertarik dengan teknologi, mapping, dan blogger. Mempunyai niat pengen selalu berbagi dengan tulisan tapi gak jadi-jadi. Oleh karena itu, saya berusaha semaksimal mungkin untuk menyajikan artikel-artikel yang bermanfaat dan berkualitas tinggi.

Tinggalkan komentar