ShopeePay Plus: Syarat, Fitur, dan Keuntungan Lengkap

Dalam era digital yang terus berkembang pesat, ShopeePay Plus muncul sebagai game-changer yang memukau.

Sebagai versi terbaru dari dompet digital Shopee, ShopeePay versi Premium ini memberikan beragam fitur dan keuntungan yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan beragam penggunanya.

Dari batas saldo yang lebih tinggi hingga promo eksklusif, ShopeePay Plus bukan sekadar dompet digital—melainkan alat yang membawa transaksi online dan offline menjadi lebih lancar, lebih aman, dan lebih menguntungkan.

Lantas, gimana caranya biar kita bisa upgrade keanggotaan dari akun biasa menjadi ShopeePay Plus?

Gampang! Yang terpenting adalah kamu mesti tahu dulu apa itu ShopeePay Plus, keuntungannya, dan syarat yang harus dipersiapkan.

Nah, kita bahas lebih dalam di bawah sini ya!

Apa Itu ShopeePay Plus?

ShopeePay Plus itu versi VIP atua Premiumnya ShopeePay, yang mana ShopeePay sendiri itu dompet digital atau produk uang elektronik dari Shopee.

Kamu bisa nge-upgrade akun ShopeePay-mu jadi ShopeePay versi premium dengan verifikasi data pribadi, kayak KTP gitu.

Nah, keuntungan yang bakal kamu dapet kalo upgrade ke ShopeePay Plus itu antara lain:

  • Bisa simpen saldo lebih gede, sampe 10 juta Rupiah.
  • Bisa transfer saldo ke pengguna ShopeePay lain.
  • Bisa tarik saldo ke rekening bank.
  • Dapet akses ke promo dan penawaran khusus.

Shopee nyaranin pengguna-penggunanya buat naik level ke ShopeePay Premium biar bisa nikmatin fitur-fitur dan keuntungan ekstra ini.

Ini sejalan dengan komitmen Shopee buat sediain kemudahan dan keuntungan buat transaksi digital buat kita-kita dan UMKM.

Ini juga bagian dari strategi Shopee buat dukung UMKM lokal dan promosikan transaksi digital.

Syarat Aktivasi ShopeePay Plus

Ingat ya, jika kita gak segera upgrade keanggotaan dari Shopee biasa menjadi ShopeePay Plus, maka biasanya segala macam kebutuhan transaksi kita bakal terbatas.

Kita hanya bisa ngelakuin isi saldo dan pembelian gak lebih dari 20 juta per bulan, dan akun hanya mampu menampung maksimal saldo 2 juta aja dalam sekali waktu.

Selain itu, kita pun gak bisa ngeakuin transfer ke akun lain jika belum diupgarde.

Makanya, gak ada salahnya buat segera mengganti keanggotaan kamu dari status regular menjadi ShopeePay Premium.

Tapi sebelumnya, ada beberapa syarat yang wajib kamu penuhin terlebih dahulu, misalnya:

  • Harus sudah punya eKTP.
  • Proses upgrade gak bisa diwakilkan, karena nanti kita bakal diminta buat ngelakuin selfie bareng foto eKTP.

Jika kamu udah punya kedua syarat di atas, maka bisa langsung mengikuti langkah mudah upgrade ke ShopeePay Premium berikut ini:

  1. Buka aplikasi Shopee di handphone masing-masing, lalu akses halaman profil dengan mengklik menu “Saya” yang terletak di pojok kanan bawah.
    Shopee Saya - ShopeePay
  2. Lalu klik menu “ShopeePay” untuk bisa masuk ke dompet digital tersebut.
  3. Setelah berhasil masuk ke beranda utama ShopeePay, dan jika akun kamu belum diupgrade, biasanya bakal ada banyak permintaan buat segera melakukan verifikasi.
  4. Sebagai contohnya pada gambar berikut, kita bisa menemukan menu “ShopeePay Plus” yang terletak tepat di bawah menu utama.
    shopeepay plus - upgrade sekarang
  5. Jika kamu mengklik opsi tersebut, maka kita bakal diarahkan ke halaman Informasi ShopeePay Plus. Silahkan baca dulu jika penasaran, dan langsung klik aja tombol “Upgrade Sekarang” jika kamu emang udah siap sedia buat segera ningkatin status akun kamu tersebut.
  6. Pada tahap pertama, kita bakal diminta buat Verifikasi Identitas dengan cara memfoto eKTP dan foto Selfie bareng eKTP tersebut.
    shopeepay plus verifikasi identitas - informasi pribadi
  7. Silahakn ambil saja sesuai yang diminta ya! jika udah, langusng klik aja tombol “Konfirmasi”.
  8. Di halaman selanjutnya, kita bakal diminta buat memasukan Informasi Pribadi. Biasanya, informasi ini bakal terisi secara otomatis mengikuti isi dari eKTP kita.
  9. Tapi tetap harus kamu cek ulang ya, karena bisa aja ada kesalahan atau kolom yang belum terisi.
  10. Jika sudah, klik tombol “Konfirmasi”.
  11. Di tahap terakhir, kita bakal disuruh buat melakukan Tinjauan terhadap semua informasi dan data yang barusan kita masukan di tahap 1 dan 2.
    shopeepay plus tinjauan - informasi terkirim
  12. Jika sudah ok, langsung centang “Syarat dan Ketentuan”, dan klik tombol “Konfirmasi” untuk melanjutkan.
  13. Dan selamat, permintaan buat upgrade dari Shopee ke ShopeePay Plus sudah berhasil kamu kirimkan.

Biasanya, proses verifikasi membutuhkan waktu 3×24 jam di hari kerja.

Namun pada kebanyakan kasus, jika kamu menyertakan data dan informasi secara jelas dan lengkap, maka biasanya proses verifikasi bakal lebih cepat buat dilakukan.

Bahkan ada beberapa pengguna di media sosial yang mengaku bahwa proses verifikasi ShopeePay Premium mereka hanya berlangsung kurang dari 1 jam aja.

Intinya, sekali lagi, pastiin bahwa kamu memenuhi semua persyaratan dan gak berbohong perihal informasi dan identitas diri yang kamu isi pada saat proses upgrading ya!

Fitur-Fitur ShopeePay Plus

Tentu aja, sekali kita berhasil nge-upgrade keanggotaan kita dari ShopeePay regular menjadi ShopeePay Plus, maka kita bisa nikmatin banyak sekali fitur-fitur yang tersedia di dalamnya.

Bahkan bisa dibilang gak semua fitur-fitur ini terdapat di dalam akun ShopeePay regular atau biasa loh.

Nah, adapun beberapa fitur tersebut diantaranya adalah sebagai berikut:

Batas Saldo Lebih Tinggi

ShopeePay Plus memungkinkan pengguna untuk memiliki batas saldo yang lebih tinggi dibandingkan dengan akun ShopeePay biasa.

Pada bulan Juli 2022, ShopeePay meningkatkan batas saldo untuk pengguna menjadi IDR 20 juta.

Langkah ini sejalan dengan regulasi Bank Indonesia mengenai batas saldo uang elektronik dan merupakan bagian dari upaya ShopeePay untuk memudahkan transaksi digital bagi bisnis dan konsumen di seluruh Indonesia.

Top Up

Pengguna ShopeePay Plus bisa top up saldo akun mereka melalui berbagai metode.

Namun, mulai Mei 2023, ShopeePay menerapkan biaya admin untuk beberapa saluran top up tertentu.

Misalnya, top up yang dilakukan melalui debit instan (BCA OneKlik/BRI Direct Debit) sekarang dikenakan biaya admin sebesar IDR 1.000.

Metode Pembayaran

ShopeePay Plus mendukung berbagai metode pembayaran, membuatnya nyaman bagi pengguna untuk melakukan transaksi.

Misalnya, ShopeePay telah bermitra dengan lebih dari 83.000 pedagang di seluruh Indonesia, memperluas solusi pembayaran non-tunai.

Transfer Dana

Pengguna ShopeePay Plus dapat mentransfer dana ke pengguna lain atau ke rekening bank mereka.

Namun, ShopeePay telah memperkenalkan fitur baru di mana saldo dikategorikan sebagai transferable atau non-transferable, tergantung pada sumber reloads.

Misalnya, reloads yang dilakukan dari kartu kredit dianggap non-transferable, yang berarti tidak dapat ditarik ke rekening bank atau ditransfer ke pengguna lain melalui transfer P2P.

Meminta Dana

Pengguna ShopeePay Plus bisa meminta dana dari pengguna lain. Bahkan jika kamu mau, kamu bisa daftar dan bergabung menjadi bagian dari merchant miliknya ShopeePay.

Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan QR Code sendiri untuk meminta dana atau tagihan kepada konsumen secara cashless.

Lagipula, ShopeePay juga udah bekerja sama dengan QRIS loh, sehingga proses transaksi antar dompet digital menjadi jauh lebih  mudah dan terfasilitasi.

Tarik Dana

Pengguna ShopeePay Plus bisa menarik dana dari akun mereka.

Sayangnya, semenjak tahun 2022, kita udah gak bisa narik dana atau mencairkan saldo ShopeePay secara langsung baik melalui ATM maupun outlet minimarket kayak Alfamart dan Indomaret.

Untungnya, ktia masih bias menariknya dengan cara transfer ke rekening bank atau ke dompet digitail lain.

Nah, dari sanalah baru kita bisa melakukan pencairan ke dalam uang fisik.

Peningkatan batas transaksi

Batas transaksi biasanya dibagi ke dalam 2 macam kategori, diantaranya:

  • Batas Saldo Lebih Tinggi: Dengan ShopeePay Plus, kamu bisa simpen saldo lebih gede, sampe 10 juta Rupiah dalam sekali waktu. Ini naik banget dibanding akun ShopeePay biasa yang cuma bisa sampe 2 juta Rupiah dalam sekali waktu.
  • Batas Transaksi Bulanan: ShopeePay Plus juga ngasih kamu limit transaksi harian, bulanan, dan tahunan yang lebih tinggi. Misalnya, batas transaksi bulanan sekarang jadi Rp. 20 juta buat akun Basic, dan Rp. 40 juta buat akun ShopeePay Plus.

Nah, batas transaksi bulanan ini disebut sebagai inflow, yang mana merupakan gabungan dari semua jenis transaksi seperti top-up, transfer, pembelian, dan hingga penarikan dana.

Semisal semua gabungan transaksi di atas udah melebihi limit bulanan, maka kamu mesti nunggu sampai awal bulan lagi buat bisa pake kembali dompet digital ShopeePay tercinta kita.

Penawaran eksklusif

Pengguna ShopeePay Plus juga dapet akses ke promo eksklusif kayak gini:

  • Promo Spesial: Pengguna ShopeePay Plus bisa nikmatin promo khusus, kayak Buy 1 Get 1 Deals, Voucher 100% Rp 100, dan Flash Sale Rp 178.
  • Shopee Coins: Kamu bisa dapetin Shopee Coins dari transaksi tertentu, misalnya beli paket atau bayar tagihan.

Ingat ya, Shopee Coins ini merupakan bentuk dari cashback dan gak bisa kamu cairkan atau tranfserkan ke orang lain.

Namun masih bisa digunain buat beli sesuatu atau berbelanja di merchant-merchant yang udah bekerja sama dengan ShopeePay, terutama di marketplace utama mereka, yakni Shopee.  

Perbedaan ShopeePay dan ShopeePay Plus

Sebenarnya perbedaan antara ShopeePay dan ShopeePay Plus udah terlihat jelas dengan baca fitur-fitur yang udah aku sediain di atas.

Tapi semisal kamu pengen ngelihat rangkumannya biar lebih jelas, nih simak tabel perbandingan antara ShopeePay Regular dan ShopeePay Plus di bawah sini:

FiturRegular ShopeeShopeePay Plus
Maksimal Top UpRp.2,000,000 per bulanRp.20,000,000 per month
Maksimal TransaksiQRIS: Rp2,000,000 Online/Non-QRIS: Rp2,000,000QRIS: Rp10,000,000 Online/Non-QRIS: Rp20,000,000
Limit Top-Up BulananRp.20,000,000 per bulanRp.40,000,000 per bulan
Transfer ke Bank✔️
Investasi✔️
Rewards Cashback✔️
Cashback Vouchers✔️
Akses Belanja Lebih Awal✔️
Voucher Gratis Ongkir✔️
Konversi ShopeePay Points✔️
ShopeePay Later✔️
Biaya Admin✔️
Biaya Transfer✔️
Biaya Investasi✔️

Secara garis besarnya, selain batas transaksi yang lebih besar, ShopeePay Plus juga ngebuat beberapa fitur lainnya menjadi bisa kita akses dan gunain.

Tentu aja, beberapa fitur seperti SpayLater bakal meminta syarat tambahan sebelum akhirnya bisa digunain.

Makanya, tetap menjadi pengguna yagn budiman dan bijaksana ya!

Keuntungan ShopeePay Plus

Sekali lagi, keuntungan dan manfaat dengan melakukan upgrade dari akun ShopeePay Regular menjadi ShopeePay Plus sangatlah dipengaruhi sama yang namanya fitur-fitur yang udah aku jelasin di atas.

Tapi lagi-lagi, kita bakal jelasin lebih dalam biar kamu bisa menggunakan dan manfaatin semua fitur dan keuntungannya tersebut jauh lebih dalam.

Dan berikut beberapa keuntungan yang mungkin bisa kamu dapatkan dengan menjadi seorang pemegang akun ShopeePay Plus:

Batas Saldo Lebih Tinggi

ShopeePay Plus bikin kamu bisa simpen saldo lebih gede, sampe 10 juta Rupiah.

Ini jauh lebih tinggi dibanding akun ShopeePay biasa yang cuma punya batas 2 juta Rupiah.

Malahan, ShopeePay naikin batas saldo penggunanya jadi Rp 20 juta mulai 1 Juli 2022.

Batas saldo yang lebih gede ini bisa dipake buat berbagai transaksi yang kamu mau, dengan catatan gak ngelebihin inflow transaksi bulanan, yakni 40 juta per bulan ya!

Fitur Transfer

shopeepay transfer - transfer ke bank virtual account

Pengguna ShopeePay Plus bisa transfer saldo ke pengguna ShopeePay lain dan tarik saldo ke rekening bank.

Fitur ini memberi kamu fleksibilitas lebih buat atur dan manfaatin duit kamu.

Bahkan beberapa tahun lalu kita masih bisa tarik dana melalui ATM dan outlet kayak Alfamart dan Indomaret.

Tapi meskipun sekarang udah gak bisa lagi, kamu masih bisa ngakalin dengan ngetransfer ke dompet digital lain terlebih dahulu, lalu bisa ditarik dananya ke Alfamart dan Indomaret.

Promo dan Penawaran Khusus

Pengguna ShopeePay Plus bisa dapet akses ke promo dan penawaran khusus.

Contohnya, ShopeePay ngeluarin program “ShopeePay Spirit of Local Business” yang kasih cashback 60 persen.

Program ini tujuannya buat nge-boost ekonomi lokal dengan mendorong transaksi digital di merchant.

Pengguna ShopeePay Plus juga bisa dapet promo khusus dari Shopee.

Dukung Bisnis Lokal

Dengan pake ShopeePay Plus, kamu ikutan dukung inisiatif Shopee buat promosikan transaksi digital dan support UMKM lokal.

ShopeePay udah luncurin beberapa program buat dukung perkembangan bisnis UMKM di Indonesia.

Ini termasuk kasih push cart gratis dan alat pembayaran digital buat pedagang lokal selama pandemi.

Transaksi yang Mudah

ShopeePay Plus itu dompet digital yang memudahkan pengguna buat lakuin transaksi dengan cepat dan lancar.

Kamu bisa bayar dalam aplikasi maupun transaksi offline dengan ngescan kode ShopeePay atau SGQR di merchant.

Ini bikin prosesnya jadi lebih simpel, ngilangin ribetnya metode pembayaran tradisional.

Pembayaran Offline

ShopeePay Plus bisa dipake sebagai metode pembayaran alternatif di merchant offline.

Kamu bisa transaksi online di Shopee dan langsung bawa pulang barang yang udah dibeli.

Transaksi offline ini juga bisa ngasih opsi buat kamu yang pengen bayar sesuatu di merchant atau café yang ngasih metode pembayaran QR Code.

Bahkan jika mau, kamu bisa taruh budget uang jajan bulanan kamu di aplikasi ShopeePay sehingga gak ngelebihin pengeluaran yang gak seharusnya kamu keluarin.

Proses Pengembalian Uang Cepat

Kalo barang yang kamu terima jelek, rusak, atau cacat, kamu bisa langsung minta ganti barang atau refund.

Shopee bakal balikin uangmu dalam waktu 15 menit sampe maksimal satu jam.

Bahkan jika misalnya kamu ngalamin kegagalan transaksi akan tetapi saldo di ShopeePay kamu udah kepotong, maka komplain kamu ke customer service bisa lebih diutamakan dibandingkan dengan pengguna yang masih ada di ShopeePay regular.

Keamanan

ShopeePay Plus nih, punya platform transaksi yang aman.

Pengguna bisa tenang karena transaksi terjamin keamanannya dan proses check-out yang cepat dengan fingerprint dan face ID di aplikasi mereka.

Kemudian dikarenakan kamu udah setor eKTP dan selfie wajah bareng eKTP, maka pihak Shopee bakal lebih mengenal kamu sebagai konsumen mereka, sehingga dapat dengan mudah bantuin kamu jika ada hal-hal yang di luar dugaan.

Kesimpulan

ShopeePay Plus itu versi upgrade-nya ShopeePay, yang menawarkan fitur-fitur keren kayak batas saldo yang lebih tinggi, batas transaksi yang naik, dan kemampuan untuk transfer dan tarik dana.

Ini bikin pengguna bisa transaksi online dan offline dengan aman dan praktis.

ShopeePay Plus juga ngasih promo dan diskon eksklusif, yang bisa bikin hemat biaya.

Selain itu, ShopeePay Plus dukung inisiatif Shopee buat promosikan transaksi digital dan support bisnis lokal.

Jadi, secara keseluruhan, ShopeePay Plus bikin pengalaman belanja makin seru, kasih fleksibilitas finansial, dan ikut andil dalam pertumbuhan bisnis lokal.

Tapi, sebelum upgrade, pastikan kamu baca-baca dulu syarat dan ketentuannya ya.

Halo, Saya Subaru. Saya seorang penulis konten berpengalaman dan pakar Digital Marketing, dengan rekam jejak yang terbukti dalam menulis konten yang menarik dan informatif. Sebagian besar keahlian saya berada di dunia tulis menulis, blogging, investasi, dan trading. Semoga tulisan saya membantu meningkatkan nilai di bidang yang kamu minati.

Tinggalkan komentar