8 Wisata Pantai Super Keren yang Wajib Kamu Kunjungi di Bulukumba

Wisata pantai merupakan salah satu tempat wisata yang menarik. Terlebih lagi jika airnya sangat jernih dan lingkungannya juga indah serta nyaman. Banyak wisata pantai di Indonesia mempunyai view yang sangat keren. Salah satunya adalah wisata pantai di bulukumba, sulawesi selatan. Dalam artikel ini saya akan menyajikan untuk kamu, beberapa tempat wisata pantai terbaik yang ada di bulukumba.

Bulukumba adalah kabupaten yang terkenal dengan wisata pantainya yang sangat menawan. Terletak sekitar 169 km dari kota Makassar, dengan lama perjalanan 4 jam menggunakan kendaraan mobil maupun motor. Jika kamu ingin ke daerah ini bisa memilih jalur poros takalar – jeneponto.

Daerah ini terletak tidak jauh dengan pesisir pantai sulawesi selatan. Jadi wajar saja jika menyimpan banyak keindahan wisata baharinya. Tidak hanya pantainya yang indah tapi juga pasir di pantai ini adalah pasir putih. Sehingga kamu akan merasakan indahnya surga alam jika sedang berada di tempat ini.

Daftar wisata pantai yang keren di Bulukumba

Berikut daftar wisata  pantai yang sangat keren dan paling terkenal yang bisa kamu kunjungi di daerah bulukumba:

1. Wisata pantai Tanjung Bira (Pantai Pasir Putih Bira)

Keindahan pantai Bira Bulukumba ini adalah terletak pada pasirnya yang putih bersih dan birunya air laut. Ini merupakan salah satu destinasi wisata bahari yang terkenal di Sulawesi Selatan. Tidak hanya di Sulawesi Selatan, tapi pantai ini juga terkenal di mancanegara berkat keindahan pantainya yang sangat memanjakan mata.

Lokasi ini terletak di Kecamatan Bontobahari, Kecamatan Bulukumba, Sulawesi Selatan. Untuk dapat kesini jika kamu dari Makassar maka membutuhkan waktu sekitar 4 jam. Perjalanan dapat ditempuh menggunakan kendaraan mobil jurusan ke bulukumba. Selanjutnya dari bulukumba ke pantai Bira bisa dilanjutkan dengan menaiki mobil angkutan  umur (mikrolet).

Jika dari Bandara Sultan Hasanuddin sebaiknya kamu menggunakan taksi ke terminal malengkiri, kemudian dari terminal naik bus dengan tujuan bulukumba atau langsung ke Pantai Bira.

Apa saja keindahan yang ada di Pantai Bira?

Keindahan yang ditawarkan adalah hamparan pasir putih dan air lautnya yang jernih. Tidak hanya itu saja kokohnya karang di tambah dengan barisan pohon kelapa juga menambah kesan indahnya tempat ini. Kamu juga dapat menikmati indahnya matahari terbit dan terbenam dengan hamparan pantai sejauh mata memandang akan membuat kamu betah berlama-lama berada di sini.

2. Wisata Pantai Tebing Apparalang Bulukumba

Wisata Pantai kedua yang keindahannya tidak kalah dengan Pantai Tanjung Bira adalah Tebing Apparalang. Tebing Apparalang ini terletak di Desa Ara, Kecamatan Bontobahari, Bulukumba, Sulawesi Selatan. Karena keindahannya tempat ini juga biasa dijuluki sebagai miniatur Raja Ampat di Sulawesi Selatan.

Apa saja hal menarik yang berada di tebing Apparalang Bulukumba?

Pantai tebing apparalang bulukumba
Gambar: tedieka.com

Tebing Appalarang adalah tempat wisata yang bernuansa karang disertai dengan pantai yang sangat jernih. Bahkan jika di pagi hari kamu dapat melihat dengan jelas karang di bawah laut disertai gradasi warna air laut yang sangat keren. Suasana pantai yang tenang dan karang yang menjulang tinggi akan memanjakan mata kamu. Sebaiknya kamu ke tempat ini saat pagi atau sore hari untuk bisa melihat indahnya laut yang sangat jernih.

Ditempat ini juga dibangun tangga untuk kamu yang ingin turun ke bawah untuk melihat lebih jelas bawah permukaan lautnya. Jika kamu penggila swafoto tempat ini sangat cocok banget untuk berada di daftar tempat yang wajib kamu kunjungi.

3. Pantai Mandala Ria

Pantai ini terletak tidak jauh dari Pantai Tanjung Bira, yaitu hanya sekitar 10 kam. Terletak di Desa Ara, Bulukumba, Sulsel. Pantai ini masih berada di satu deretan dengan pantai Aparalang. Pantai ini dinamakan dengan Mandala Ria konon kataya di pantai ini panglima Mandala memesan 24 kapal dalam rangka pembebasan Irian Barat dari Belanda.

Keistimewaaan pantai Mandala Ria

gambar oleh: dadeasriadi

Keistimewaan pantai ini adalah terletak pada pasir putihnya dan pemandangan tebing karang yang menjadi khas wisata bulukumba. Namun pasir putih disini tidak selembut pasir yang ada di Pantai Bira. Selain wisata pantai di tempat ini juga terdapat goa Passea dan goa Passohara. Goa Passohara adalah goa yang didalamnya terdapat mata air berusia ribuan tahun. Sedangkan goa Passea adalah situs pemakaman orang Ara kuno.

Jika ingin kedaerah ini sebaiknya kamu membawa bekal yang cukup karena di tempat ini masih minim warung. Tersedia sebuah penginapan yang tidak jauh dari sini yaitu Eco Beach House. Satu kekurangan pantai ini adalah masih adanya sampah kayu. karena tempat ini memang masih baru dan belum dikelola dengan baik.

4. Pantai Marumasa

Pantai Marumasa terletak di Desa Darubiah, Kecamatan Bontobahari, Bulukumba. Pantai ini juga sangat dekat dari Bira yaitu hanya sekitar 4km saja.

Keindahan yang ada di Pantai Marumasa

Gambar oleh: windanggraeninarya

Spot ini masih terbilang baru dan belum lama ini terkenal. Sehingga keindahan pantainya masih terasa alami. Tidak hanya hamparan laut dan pasir putih yang membuat pantai ini menarik, tetapi dua buah bukit karang yang mengapit pantai menjadi kesan plus untuk pantai ini. Tidak hanya suasana pantai yang indah, Spot selfie yang instgram-able. Cocok bagi yang suka hunting photo.

Jika kamu ingin menghabiskan liburan di pantai ini tersedia juga homestay, dan sewa perlengkapan tenda.

5. Pantai Bara

Pantai yang satu ini terletak tidak jauh juga dari bira. Bahkan pantai ini sering dijuluki dengan kembaran pantai Bira. Untuk menuju ke daerah ini bisa menggunakan speedboat dengan waktu kurang lebih selama 10 menit. Tidak hanya menggunakan speedboat, kamu juga bisa menggunakan jalur darat untuk pergi ke pantai ini.

Keindahan Pantai Bara

Gambar oleh: arispriyandoko

Pemandangan air jernih di atas pasir putih akan memanjakan mata kamu. Hal ini akan membuat kamu betah untuk berlama-lama di pantai ini terlebih lagi jika suasana sejuk dan tidak lagi ramai. Bedanya pantai ini dengan pantai Bira adalah mungkin pantai ini tidak seramai pantai Bira. Namun pemandangannya tidak kalah menarik dengan Pantai Bira.

6. Pantai Munte (Pantai Lemo-Lemo) Bulukumba

Pantai eksotis yang satu ini terletak di Kampung Seribu Makam, Kelurahan Tanah Lemo, Bontobahari, Kabupaten Bulukumba. Dinamakan Kampung Seribu Makam karena menurut informasi di kampung tersebut banyak makam kuno.

Keindahan di Pantai Lemo-Lemo

Gambar oleh: fajri.ns

Pantai ini menyajikan suasana yang nyaman dan sejuk. Deretan pohon kelapa dan hamparan pantai disertai angin lembut akan membuat kita betah untuk bersantai di tempat ini. Pantainya juga lebih luas dari pantai Bira. Ditambah dengan tebing karang dan pepohonan yang menjadi pelengkap indahnya suasana pantai.

Ditempat ini tidak hanya pemandangan pantai yang bisa dinikmati, tetapi juga menurut warga pesona bawah laut di tempat ini juga tidak kalah menawan. Selain itu terdapat juga goa yang memiliki sumber air tawar yang sangat jernih di tempat ini.

7. Pulau Kambing dan Pulau Liukang

Pulau kambing dan Liukang adalah salah satu spot wisata bahari yang wajib dikunjungi jika kamu hobi menyelam. Pulau ini sama-sama terletak di seberang pantai Bira, sehingga jika ingin menuju kesini biasa menggunakan speedboat dari pantai Bira dengan biaya 400ribuan untuk 6 orang.

Gambar oleh: kakabantrip

Kelebihan wisata ini adalah menyajikan pemandangan bawah laut yang mengagumkan. Kamu dapat menimati indahnya biota laut dan coral saat menyelam. Tidak hanya itu di Pulau Liukang juga terdapat penangkaran penyu. kamu dapat menghabiskan waktu disini sambil menikmati pemandangan pantai yang indah.

8. Pantai Ujung Tiro

Tempat wisata ini terletak di Kecamatan Bonto Tiro, kabupaten Bulukumba. Pantai ini berada sejalur dengan pantai Apparalang dan Mandala Ria.

Gambar oleh: Arifin_wongso

Pantai ini tidak menyajikan garis pantai berupa pasir seperti halnya pantai Bira. Namun pantai ini lebih mirip dengan Tebing Apparalang yang setiap pinggir pantainya dihiasi dengan karang. Banyak orang mengatakan bahwa pantai ini sekilas mirip dengan tanah lot yang ada di Bali. hal itu mungkin karena di pantai ini juga terdapat jembatan yang terhubung ke pulau kecil. Jembatan kecil inilah yang menjadi spot menarik di tempat wisata satu ini.

Selain destinasi wisata yang saya uraikan di atas, di bulukumba juga masih banyak terdapat pantai lain seperti pantai kasuso, panrang luhu dll. Sekian ulasan mengenai wisata pantai yang keren di bulukumba yang wajib di kunjungi. Semoga bermanfaat!

Orang Geofisika yang sangat tertarik dengan teknologi, mapping, dan blogger. Mempunyai niat pengen selalu berbagi dengan tulisan tapi gak jadi-jadi. Oleh karena itu, saya berusaha semaksimal mungkin untuk menyajikan artikel-artikel yang bermanfaat dan berkualitas tinggi.

Tinggalkan komentar