2+ Cara Menaikkan Limit Shopee PayLater (SPayLater Terbaru)

Kesel SPayLater-mu kena limit dan gak cukup buat beli barang yang kamu mau?

Kalo kamu ngalamin itu, coba aja cara menaikkan limit Shopee PayLater ini.

Cukup beberapa langkah, tapi banyak untungnya.

Seperti:

  • Kemudahan Berbelanja: Dengan pertambahan limit, kamu bisa beli barang yang lebih mahal tanpa harus menunggu gaji bulananmu cair.
  • Fleksibilitas Pembayaran: Bayar dalam beberapa kali cicilan, membuat pengeluaranmu lebih terkelola.
  • Lebih Banyak Penawaran: Beberapa penjual bakal ngasih penawaran khusus bagi pengguna Shopee Paylater dengan limit tinggi.

Minat?

Yuk pelajari caranya. Semua materinya bisa kamu eksplor pada daftar isi berikut:

Apa Itu Limit Shopee PayLater?

Shopee PayLater itu ibarat uang talangan kecil yang Shopee sediakan buat belanjaanmu.

Karena itulah, kalau ada paylater, kamu gak usah bayar sekarang.

Pinjamannya bukan berupa uang cash, tapi lebih ke kuota belanja internal saja. Artinya, cuma buat belanja di Shopee.

Berapa Limit Terbesar Pas Awalan Pake Shopee PayLater?

Pas awalan pake Shopee PayLater, Shopee ngasih kuota belanja senilai Rp. 750.000. Itu adalah jumlah uang terbanyak buat belanjaanmu dengan SPayLater.

Kuota ini bisa bertambah besar, tapi pertambahannya itu bertahap ya…

Gak bisa jebret gitu aja jadi gede.

Catat, kemungkinan limitmu bisa Shopee naikkan bakal bergantung pada gimana caramu berbelanja dan bayar hutangmu.

Baca juga: Cara Menjadi Star Seller Shopee (Tips CEPAT Jadi LAKU)

Celengan terbesar yang bisa kamu dapet itu antara Rp. 15.000.000 sampai Rp. 20.000.000. Tapi, biasanya ini buat member spesial aja kayak member gold-nya mereka.

Kalau celenganmu udah kosong, kamu gak bisa pake PayLater sampai kamu bayar dulu tagihanmu. Ini disiplin yang penting biar kamu bisa bayar hutangmu dengan nyaman.

Intinya, Shopee PayLater itu punya manfaat yang keren kalau bener cara pakenya. Tapi, kayak celengan pada umumnya, kamu harus pastiin bisa ngisi ulang setelah kamu pakai, biar terus bermanfaat ketika datang darurat.

Apakah Saldo ShopeePay Bisa Hangus?

ShopeePay merupakan salah satu dompet digital yang populer.

Kamu bisa masukin uang kamu di situ, dan uangnya bakal tetap ada sampai kamu memutuskan untuk pakai. Uangnya nggak bakal hilang atau kepotong tiba-tiba tanpa alasan yang jelas gitu.

So, kamu bisa tenang nyimpe uangmu dalam ShopeePay.

Kamu bisa pakai uang ini buat belanja Shopee, kirim ke orang lain, atau bahkan tarik ke rekening bank.

Uangmu dalam ShopeePay itu uang beneran, sama kayak uang yang tersimpan pada dompetmu. Enaknya, kamu bisa pakai fitur e-wallet dari Shopee ini, selama merchant-nya menerima pembayaran dengan ShopeePay.

Yang paling keren, uang kamu dalam ShopeePay nggak ada tanggal kadaluarsanya. Bakal tetap ada selamanya, atau sampai ShopeePay-nya nggak ada lagi. Artinya, meski kamu nggak buka Shopee dalam waktu lama, uang kamu bakal tetap ada saat kamu balik lagi..

Bagaimana Cara Menaikkan Limit Shopee Paylater?

Ada bermacam metode buat menaikkan limit Shopee PayLater.

Salah satunya ialah dengan meningkatkan penilaian atau kredit skor pada akun Shopee-mu. Kurang lebih sama seperti halnya ketika kamu mengajukan pinjaman ke bank konvensional.

Catet ya, untuk mengajukan kenaikan limit ke shopee, reputasi akunmu wajib terjaga. 

Kredit skor yang tinggi bakal membuat proses pengajuan yang lebih cepat pula.

Bagaimana sih langkah-langkah buat lihat skor kredit itu?

Ini caranya:

Cara Cek Shopee Meter

Akses akun Shopee-mu, tap pada menu yang berlabel ‘Saya’.

Setelah itu, scroll halaman Shopee-nya ke bawah sampai nemu opsi berlabel ‘Shopee Meter’. Gambarannya dapat kamu lihat pada gambar berikut:

tap menu saya tap menu shopee meter
Baca juga: Cara Daftar Shopee Seller (AUTO Jadi Penjual LARIS)

Shopee Meter itu kayak rapot-mu selama pake Shopee. Kamu dapet nilai antara 400 sampai 900. Semakin baik kamu belanja, jualan, dan pakai fitur keuangan Shopee, maka semakin tinggilah nilai skor Shopee Meter-mu.

Pada contoh ini, skor Shopee Meter-nya adalah 688.

Apa artinya skor ini? Berikut adalah acuannya:

  • 400-499: Kayak dapet D di rapot. Artinya, kamu perlu lebih berusaha lagi.
  • 500-599: Seperti dapat C. Lumayan, tapi masih bisa lebih baik.
  • 600-699: Kayak nilai B. Bagus, tapi masih ada ruang untuk perbaikan.
  • 700-799: Seperti nilai A. Kerjamu udah bagus, nilaimu lebih dari rata-rata.
  • 800-900: Kayak dapetin A+. Skor yang luar biasa.
ketahui skor shopee meter

Keuntungan Skor Shopee Meter Tinggi

Yang seru, semakin tinggi nilaimu, semakin banyak keuntungan yang kamu dapet.

Yaitu:

  • Voucher: Kamu bisa dapet diskon buat belanjaanmu, sampai 50,000.
  • Pengajuan kredit lebih cepat: Kalau kamu butuh pinjam uang ke Shopee, nilai yang tinggi bisa bikin prosesnya lebih cepat.
  • Pengembalian dana cepat: Kalau kamu mengembalikan barang, kamu bisa dapet uangmu kembali lebih cepat kalau nilaimu di atas 700.
  • Limit kredit lebih tinggi: Kalau nilaimu lebih dari 800, kamu bisa pinjam uang lebih banyak.

Ya, Shopee Meter ini kayak game.

Semakin baik kamu main, semakin banyak hadiah yang kamu menangkan. Kalau fitur ini penting bagimu, maka usahakanlah buat dapet nilai skor Shopee Meter setinggi-tingginya.

Agar bisa mendapatkan limit kredit yang lebih tinggi, kamu harus sering melakukan transaksi dengan account Shopee-mu.

Baca juga: Cara Menjadi Agen Shopee (Daftar SPX Express Mudah Untung)

Shopee menyebut transaksi-transaksi yang bisa kamu lakukan itu dengan kata ‘Misi’. Sebagaimana gambar berikut ini, tiap misi tertentu bakal menghasilkan sejumlah skor untuk nilai Shopee Meter-mu:

misi untuk dapat skor shopee

Misalnya:

  • Menyelesaikan lima pesanan shopee, bakal dapet tambahan skor sebesar 5 skor.
  • Bayar satu tagihan BPJS via shopee bakal dapet 4 skor.
  • Lunasin tagihan listrik lewat shopee dapat 3 skor, dst.

Nah, mari bahas lebih mendalam lagi mengenai ragam metode lainnya buat menambah limit Shopee PayLater-mu.

Cara Menaikkan Limit Shopee Paylater Otomatis

Selanjutnya ini ialah cara menaikkan limit Shopee PayLater otomatis. Artinya, kalau kamu lakukan hal-hal ini, maka secara alami limit paylater-mu bakal bertambah.

Yaitu:

Bayar Tepat Waktu

Skema Shopee PayLater itu adalah belanja sekarang, bayarnya nanti. Maksud bayar ini yaitu, Shopee bakal nerbitin invoice atas pemakaian fasilitas paylater mereka yang terpakai olehmu.

Kalau kamu selalu bayar tiap invoice Shopee tepat waktu, Shopee bakal lebih percaya sama kamu dan mungkin bisa kasih limit lebih banyak.

Karena itulah, usahain bayar tagihan sebelum jatuh tempo. Biasanya, Shopee kirim detail tagihan tanggal 25 setiap bulan, dan lebih baik kamu bayar sebelum tanggal 5 pas bulan depannya.

Kalau kamu dapet detail tagihannya tanggal 1, usahain bayar lunas sebelum tanggal 11.

Terus Pakai Shopee PayLater-mu

Semakin sering kamu pakai metode Shopee PayLater buat belanja, semakin percaya deh Shopee sama kamu. Mereka bakal mendeteksi bila metode pembayaran inilah yang paling kamu suka dan cocok buatmu.

Baca juga: 2+ Cara Buka Toko di Shopee (Lewat HP, Seller Center dan PC)

Apalagi bila pembayaran tagihanmu juga bagus, maka Shopee bakal terus mendorongmu untuk memakai metode bayar paylater-nya ini padamu.

Pilih Angsuran Tiga Bulan

Kalau belanja dengan metode bayar Shopee PayLater, silakan pilih opsi angsuran yang tiga bulan. Jangan lupa, lakukan kewajibanmu dengan baik.

Bila semuanya lunas tepat waktu, proses ini akan menunjukkan ke Shopee kalau kamu bisa ngatur dan memenuhi termin pembayaran tersebut.

Ini bakal jadi catatan yang baik buat Shopee. Dengan begitu, ini bisa bantu naikin limit Shopee PayLater-mu.

Ingat ya, tips ini gak selalu berhasil karena Shopee-lah yang nentuin keputusan akhirnya. 

Yang penting, jangan belanja lebih dari yang kamu mampu dan selalu bayar tagihan tepat waktu. Kedisiplinan seperti ini bakal bantu kamu untuk selalu konsisten, dalam menjaga catatan finansialmu tetap baik.

Cara Menaikkan Limit Shopee Paylater Manual

Bila metode sebelumnya akan mengalir alami membuat limit paylater-mu bertambah, maka yang satu ini bekerja pake alur berbeda.

Yakni, kamu pake skema manual. Artinya sengaja minta Shopee buat menaikkan limit Shopee PayLater milikmu.

Caranya:

Akses Aplikasi Shopee

Pertama, kamu akses Shopee kemudian masuk ke akunmu.

Masuk ke Shopee PayLater

Jika udah login, lihat ke pojokan kanan bawah layarmu dan tekan ‘Saya’. Kemudian cari ‘Shopee PayLater’ pada bagian ShopeePay.

Cara Menaikkan Limit Shopee Paylater Manual

Ajukan Kenaikan Limit Shopee PayLater

Dalam SPayLater, ada tombol ‘Ajukan Kenaikan Limit’. 

Next, kamu bisa tap ‘Dapatkan Tambahan Kredit’, untuk memulai proses pengajuan kenaikan limit paylater.

Penting Berikan Datamu dengan Proper ke Shopee

Shopee butuh tau beberapa hal tentang kamu biar bisa putusin kamu bisa dapat kuota paylater lebih banyak atau nggak.

Baca juga: Cara Membatalkan Pesanan di Shopee (Sudah Dibayar ato Belum)

Kamu harus isi formulir dengan nama kamu, nomor telepon, nama gadis ibu kamu, tempat kamu kerja, berapa penghasilan kamu tiap bulan, status pernikahan kamu, sejauh mana pendidikan kamu, dan keterangan domisili kamu.

Agar berhasil naik limitnya, maka pada pengisian kolom penghasilan, kadangkala ada yang menyarankan agar meng-input data yang sedikit lebih banyak dari nominal sebenarnya. Tapi ingat, jujur itu selalu lebih baik.

Periksa Informasi Kamu dan Konfirmasi

Setelah isi formulir, klik ‘OK’.

Terus silakan kamu cek terlebih dahulu ringkasan data dari yang barusan kamu isi. Ini kesempatan kamu buat memastikan semuanya udah bener.

Setelah itu, kamu cuma perlu nunggu Shopee putusin mereka mau naikin limit Shopee PayLater kamu atau nggak.

Tunggu Keputusan dari Shopee

Setelah kamu kirim formulirnya, Shopee bakal butuh waktu buat liat informasi kamu. Ini bisa sampe 24 jam pada hari kerja. Kamu bisa cek status pengajuan kamu dari waktu ke waktu dari aplikasi Shopee, pada bagian ‘Sisa Limit’.

Sebagai catatan tambahan, proses ini mungkin sedikit beda tergantung pada daerah mana kamu tinggal, begitupun kalo Shopee ganti aturannya.

Selalu cek update terbaru dari Shopee buat pastiin kamu ngelakuin semuanya dengan bener. Dan ingat, meski nantinya kamu dapet limit yang lebih banyak, penting buat cuma pinjem sebanyak yang kamu bisa bayar balik tagihannya.

Syarat Menaikkan Limit Shopee PayLater

Bahasan ini menyambung dari bagian pengajuan menaikkan limit Shopee PayLater secara manual ya.

Yang harus kamu persiapkan ketika pengajuan yaitu:

Foto E-KTP

Foto bagian depan KTP kamu dengan jelas. Maksudnya, data-data termasuk fotomu yang tercetak pada KTP tidak buram dan mudah terbaca.

Selfie dengan KTP

Kamu perlu selfie sambil pegang KTP yang sebelumnya kamu foto. Ini buat buktiin kalau kamu itu kamu beneran orang yang datanya ada pada KTP tersebut.

Kontak Darurat

Tambahkan nomor telepon orang terdekat kamu, bisa ibu, ayah, adik, kakak, atau pasangan kamu. Ini buat jaga-jaga aja agar Shopee tidak mendapat klien yang nakal.

Nama Gadis Ibu

Kamu perlu tulis nama ibu kamu sebelum dia nikah. Ini data standar untuk verifikasi akun finansial.

Info Pekerjaan

Syarat Menaikkan Limit Shopee PayLater
Baca juga: 9+ Cara Jualan di Shopee (Bisa untuk Pemula, Pasti Laku)

Pastinya sangat penting untuk mendata tentang hal ini. Ini buat nunjukin kalau kamu punya cara buat bayar uangnya.

Pendapatan per Bulan

Masih terkait dengan poin sebelumnya, dari pekerjaan yang kamu lakukan, berapa penghasilan yang kamu dapat, yang mana merupakan sumber pembayaran atas tagihan paylater-mu nanti.

Status Pernikahan

Data yang menunjukkan kamu itu single, nikah, cerai, atau duda/janda. Terlihat dari sini apakah kamu punya tanggungan tertentu atau tidak.

Alamat Tempat Tinggal Sekarang

Kamu perlu kasih tau dimana kamu tinggal sekarang. Bila kamu mangkir, maka besar kemungkinan petugas Shopee akan menemuimu dan mencari jalan keluar atas masalah.

Pendidikan Terakhir

Berapa tinggi pendidikanmu dapat menggambarkan dan memvalidasi pekerjaan dan gaji yang kamu beritahukan pada poin-poin sebelumnya.

Perhatikan, penting banget buat jujur waktu kamu mengisi formulir pengajuan ini. Kalau enggak, pengajuan kamu bisa Shopee tolak atau kamu bisa dapat masalah yang terkait hukum pastinya.

Aktivasi Shopee PayLater

SPayLater ialah dana penanganan belanjaan Shopee-mu dari perusahaan bernama PT Commerce Finance.

Tentunya fasilitas ini terlahir karena perusahaan ini telah bekerja sama dengan Shopee.

Tapi, tak semua orang bisa pakai metode paylater dari Shopee ini. Kamu yang memperoleh kesempatan buat pake SPayLater, bakal dapat notifikasinya via aplikasi.

Andaikan kamu dapat notifikasi tersebut, hal yang harus kamu lakukan selanjutnya untuk mengaktifkan layanan SPayLater ialah:

Tekan Tab ‘Saya’ pada Aplikasi-mu

Pada tab ini:

  • Tap menu SPayLater
  • Tekan tombol ‘Aktifkan Sekarang’

Kode Rahasia

Terima kode OTP dari Shopee

Baca juga: Cara Mengaktifkan COD di Shopee (Fitur Penjual Bayar di Tempat)

Setelah dapet pesan itu, kamu harus input balik kode rahasianya. Ini buat memastikan kalau yang pakai aplikasi itu emang kamu.

Kemudian, tekan ‘Lanjut’ untuk maju ke proses selanjutnya.

Verifikasi ID

Kamu harus foto KTP kamu dengan jelas.

Ada aturan umur yang Shopee berikan. Yakni minimal 18 tahun dan maksimal 65 tahun. Jika e-KTP kamu memang sudah kurang bagus kondisinya, kamu bisa bantu verifikasi datamu dengan tunjukin SIM, KK, atau NPWP.

Data pada foto ini harus terbaca oleh sistem Shopee. Nantinya, nama serta NIK-mu akan otomatis tampil pada layar (terbaca oleh Shopee). Perhatikan itu, karena belum tentu akurat, bila ada yang salah silakan perbaiki baru kemudian konfirmasi.

Ada beberapa lagi kolom isian tambahan pada bagian ini, silakan isi baru kemudian lanjut ke tahap berikutnya.

Penting: Verifikasi Wajah

Ambillah foto pada ruangan yang terang, agar memastikan wajahmu tertangkap dengan baik oleh kameramu.

Aktivasi Shopee PayLater

Pada setiap pengambilan foto ini, Shopee ngasih bingkai yang jadi patokan fotomu. Jangan sampai tangkapan kameramu melebihi bingkai yang mereka kasih.

Kalo ada masalah saat selfie, kamu bisa coba update Google Play Services-mu terlebih dahulu. Lalu coba lagi.

Bila masih bermasalah, tunggu 10 menit kemudian coba lagi. Jika masih saja tak bisa, restart dulu HP kamu, dan coba lagi.

Proses Aktivasi PayLater Shopee

Proses persetujuannya biasanya memakan waktu sampai dua hari.

Setelah semua selesai dan mendapat persetujuan tim Shopee, kamu bakal dapet pop up yang nge-notif informasi tentang berapa banyak dana SPayLater-mu dan termin pembayarannya.

Baca juga: Cara Pengembalian Barang di Shopee (Mengajukan Retur Refund)

Selain SPayLater, Shopee juga punya fitur dengan fungsi serupa bernama SPinjam.

Kalau gak salah, SPinjam bisa kamu nonaktifkan, sementara SPayLater tak bisa kamu cancel setelah fiturnya aktif. 

Bilamana terjadi masalah yang lebih kompleks, kamu bisa minta bantuan dari Customer Service Shopee atau kirim email ke customerservice@cmf.co.id.

Oya…

Jangan khawatir soal PT Commerce Finance ya, perusahaan yang menyediakan SPayLater ini telah terawasi oleh OJK (itu kayak polisi bank-nya Indonesia). Adanya pengawasan ini membuat adalah agar semua urusan finansial berjalan adil dan aman.

Tips Menambahkan Limit di Shopee Paylater

Untuk melengkapi langkah-langkah sebelumnya, cobalah lakukan juga tips menambahkan limit di Shopee Paylater ini:

Konsisten Pake dan Lunasin Shopee PayLater

Kalau kamu konsisten pake dan ngelunasin tagihan SPayLater-mu, Shopee bisa jadi mikir kamu ini pelanggan yang terpercaya dan kasih kamu limit lebih banyak.

Pilih Waktu Pembayaran yang Berbeda-beda

Waktu kamu pakai Shopee PayLater, kamu bisa milih mau bayar dalam berapa lama.

Bisa satu bulan, dua bulan, atau tiga bulan. Gunain kesempatan ini buat tunjukin ke Shopee kalau kamu bisa handle waktu pembayaran yang berbeda-beda.

Ini bisa nambahin kepercayaan mereka padamu dan mungkin kasih kamu limit lebih banyak.

Bayar Tagihan Tepat Waktu

Selalu bayar tagihan Shopee PayLater kamu pas waktu jatuh tempo. Kalau kamu bisa bayar lebih awal, kenapa enggak? Shopee suka sama pelanggan yang bayar tagihannya tepat waktu.

Periksa Data Kamu

Pastikan semua data yang kamu kasih ke Shopee itu bener. Begitupun pakailah nomor telepon dan email yang sama dengan yang kamu pakai buat akun Shopee kamu.

Artinya, itulah kontak utama yang kamu pakai dan mudah untuk Shopee hubungi ketika perlu.

Beli dan Jual Lebih Banyak dengan Shopee

Semakin banyak kamu beli, maka kredibilitas akunmu naik.

Begitupun untuk penjual yang bagus jualannya, penjualan sukses bakal menaikkan kredibiltas akunnya.

Baca juga: Cara Pinjam Uang di Shopee (SPinjam Resmi Cicilan s/d 12 Bulan)

Untuk pembeli, kuota SPayLaternya bisa naik. Bagi penjual, prestasi penjualan yang baik bisa membuat Shopee ngasih opsi SPayLater buat tokomu.

FAQ tentang Limit Shopee Paylater

Tips Menambahkan Limit di Shopee Paylater

Bagian ini membahas beberapa pertanyaan umum terkait limit Shopee Paylater.

Yakni:

Poin Mana yang Paling Penting dari Tips-Tips Tadi? 

Jawabannya ialah kemampuan membayar dan melunasi tiap tagihan paylater dengan tepat waktu.

Kalau kamu mau bisa belanja lebih banyak lagi pake Shopee PayLater, kamu harus pastikan udah bayar semua tagihan SPayLater atas barang yang telah kamu beli.

Terus, Shopee juga punya beberapa aturan yang harus kamu patuhi. Kalau kamu udah ngelakuin semua ini, Shopee mungkin bakal kasih kamu kesempatan buat nambahin limit.

Penting: Limit jadi NOL

Kalau kamu udah pake semua kuota Shopee PayLater kamu buat belanja, uangnya nggak langsung balik lagi. Kamu harus bayar dulu semua tagihan yang Shopee terbitkan sesuai termin yang kamu pilih.

Jika seluruh tagihan tersebut kamu lunasi dengan baik, kuota uang Shopee PayLater-mu bakal balik lagi ke jumlah semula.

Gak Bisa Pake SPayLater Sesuai Limit

Kadang-kadang, kamu mungkin gak bisa pake uang Shopee PayLater kamu.

Ini bisa jadi karena kamu udah pake semua uangnya, atau bahkan kamu belum aktifin Shopee PayLater-mu.

Alasan lainnya yaitu kamu coba belanja lebih dari yang kamu punya, atau Shopee lagi ngecek akun kamu. Tentu ada sebabnya kenapa Shopee ninjau lagi akunmu ya.

Nambahin Limit Tanpa Ngajukan

Ya itu tadi, bahasan tentang naikin limit SPayLater secara otomatis.

Dengan cara otomatis itu, limit Shopee PayLater-mu bisa bertambah dengan sendirinya.

Baca juga: Cara Mengaktifkan Shopee PayLater (SPayLater MUDAH Aktif)

Ingat, jika pilih cara ini, kamu harus patuhi semua aturan dan belanja lebih banyak lagi ke Shopee.

Jangan lupa juga buat cek halaman Shopee PayLater secara berkala buat lihat apakah kamu udah dapat tambahan limitnya atau belum.

Limit SPayLater Malah Berkurang

Kadang-kadang, Shopee mungkin ngurangin jatah Shopee PayLater-mu.

Katanya, ini terjadi agar lebih banyak lagi orang yang bisa pake fitur ini, terutama pas masa-masa sulit kayak pandemi COVID-19.

Gak apa-apalah ya, siapa tahu memang ada yang lebih butuh fitur ini daripada kamu.

Singkatnya, limit pada SPayLater Shopee bisa naik atau turun. Semuanya terpengaruhi oleh berapa banyak kamu belanja, gimana cara kamu bayar, dan apa yang sedang terjadi pada dunia dan sekitar kita.

Sudah Bisa Cara Menaikan Limit Shopee Paylater?

Gimana sekarang? Sudah bisa cara menaikan limit Shopee PayLater?

Atau bahkan masih ragu buat naikin limit SPayLater-mu?

Bebas-bebas aja ya…

Mau tambah limit boleh, nggak juga tak masalah. Cukupkan saja apa yang ada.

Adapun misalnya kamu melewatkan kesempatan untuk menaikkan limit Shopee Paylater, ada beberapa yang perlu kamu pertimbangkan.

Yaitu:

  • Keterbatasan Belanja: Kamu mungkin tidak bisa membeli kebutuhan tertentu, karena limit yang tidak mencukupi.
  • Kehilangan Penawaran: Shopee biasanya ngasih penawaran khusus pada user SPayLater dengan limit tinggi. Karena kamu tak termasuk user ini, maka kamu gak dapat penawarannya.
  • Kurang Fleksibel: Beda limit, beda ragam pilihan termin. Limit yang lebih besar mempunyai pilihan termin pembayaran cicilan yang lebih variatif. Ini bisa membantu mengelola pengeluaranmu.

Oke deh…

Sampai sini dulu bahasan kami terkait cara menambah limit di Shopee PayLater ini. Untuk kamu yang punya pertanyaan, silakan layangkan pada comment box kami ya.

Thank & See you…

Slow writer dengan info akurat bagai passing Kuroko Tetsuya. Meski lambat tapi tetep suka dengan tulis menulis. Kalau lagi dapat wangsit biasanya bisa lebih cepet dikit nulisnya ^^

Tinggalkan komentar