Universitas Terbaik di Sulawesi Selatan Berdasarkan Berbagai Aspek Penilaian

Universitas apa yang terbaik di sulawesi selatan? Mungkin itulah kalimat yang selalu menjadi pertanyaan buat adik-adik yang baru lulus SMA/SMK. Sebelum melangkah lebih jauh, perlu diketahui bahwa universitas yang saya peringkat disini adalah hanya sesama universitas non vokasi. Artinya perguruan tinggi yang tidak menekankan pada penguasaan keahlian tertentu (kejuruan). Sehingga perbandingan ini tidak berlaku untuk perguruan tinggi vokasi.

Buat kamu yang belum tahu, Perguruan tinggi (PT) di indonesia itu secara umum ada dua yaitu vokasi dan non vokasi. PT vokasi seperti yang saya jelaskan sebelumnya yaitu perguruan tinggi profesi atau kejuruan. Sedangkan PT non vokasi adalah perguruan tinggi akademik seperti universitas yang umumnya kita kenal.

Bagimana sistem pemeringkatan perguruan tinggi yang berlaku di Indonesia?

Di indonesia sistem pemeringkatan perguruan tinggi dilakukan oleh kemenristekdikti. Ada beberapa parameter penilaian yang dijadikan acuan. Berikut beberapa paramater penilaian tersebut (ristekdikti, 2018).

  1. Kualitas SDM, yang mencakup presentase jumlah dosen berpendidikan S3, presentase jumlah lektor kepala (profesor) dan guru besar, dan rasio mahasiswa terhadap dosen.
  2. Kualitas Kelembagaan, yang mencakup akreditasi institusi dan program studi, jumlah program studi terakreditasi internasional, jumlah mahasiswa asing, serta jumlah kerjasama perguruan tinggi.
  3. Kualitas Kegiatan Kemahasiswaan, yang mencakup kinerja kemahasiswaan.
  4. Kualitas Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat, yang mencakup kinerja penelitian, kinerja pengabdian pada masyarakat, dan jumlah artikel ilmiah terindeks scopus per jumlah dosen.
  5. Kualitas inovasi, yang mencakup kinerja inovasi.

Bagaimana cara cek peringkat perguruan tinggi terbaru yang akurat?

Cara cek yang paling akurat dan terupdate adalah dengan merujuk pada data dikti. Karena di indonesia sistem pemeringkatan dilakukan oleh dikti, maka sudah pasti tidak ada data yang lebih akurat dibandingkan dengan dikti. Untuk caranya silahkan baca artikel saya sebelumnya tentang cara mengetahui peringkat perguruan tinggi versi dikti.

Lantas perguruan tinggi apa saja yang masuk kategori universitas terbaik di Sulawesi Selatan?

Pada artikel ini rujukan utama saya adalah pemeringkatan versi dikti. Namun saya juga akan menggunakan sistem pemeringkatan lain sebagai pembanding. Tujuannya supaya kamu yang ingin menentukan dimana kampus impianmu mempunyai banyak referensi dan perbandingan. Sehingga bisa membantu kamu untuk menentukan pilihan yang terbaik.

Dikarenakan banyaknya perguruan tinggi di Sulawesi Selatan, maka saya hanya akan menuliskan 20 daftar perguruan tinggi yang terbaik. Berikut daftar lengkap perguruan tinggi non vokasi yang terbaik di sulawesi selatan.

1. Berdasarkan Data Peringkat Perguruan Tinggi Ristekdikti

  1. Universitas Hasanuddin:8
  2. Universitas Negeri Makassar: 20
  3. Universitas Muslim Indonesia: 64
  4. Universitas Bosowa: 107
  5. Universitas Muhammadiyah Makassar: 160
  6. Universitas Atma Jaya Makassar: 175
  7. Universitas Kristen Indonesia Paulus: 194
  8. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar: 204
  9. Universitas Muhammadiyah Pare-pare: 224
  10. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Makassar Bongaya: 253
  11. Universitas Cokroaminoto Palopo: 263
  12. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Muhammadiyah Palopo: 266
  13. Universitas Islam Makassar: 298
  14. STISIP Muhammadiyah Rappang: 316
  15. Sekolah Tinggi Teknologi Kelautan: 343
  16. Universitas Patria Artha: 355
  17. Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Nitro Makassar: 373
  18. STKIP Puangrimaggalatung Sengkang: 390
  19. Universitas Sawerigading Makassar: 485
  20. Universitas Fajar: 496

Data di atas adalah data nama perguruan tinggi dan peringkat umumnya di Indonesia.

Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar data tidak ditemukan.
Universitas Indonesia Timur data tidak ditemukan.

2. Berdasarkan Peringkat Unirank Regional Indonesia

UniRank adalah direktori pendidikan tinggi internasional dan mesin pencari yang menampilkan ulasan dan peringkat lebih dari 13.600 Universitas dan Kolese yang diakui secara resmi di 200 negara. Sistem pemeringkatan berdasarkan semua data yang ditemukan di internet dan berdasarkan kondisi website perguruan tinggi tersebut. Jika PT tidak mempunyai web sudah pasti tidak akan masuk di sistem UniRank.

Berikut hasil dari 20 perguruan tinggi yang terbaik di Sulawesi Selatan versi dikti dan masuk kategori UniRank:

  1. Universitas Hasanuddin: 18
  2. Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar: 62
  3. Universitas Negeri Makassar: 89
  4. Universitas Muhammadiyah Makassar: 148
  5. Universitas Cokroaminoto Palopo: 149
  6. Universitas Muslim Indonesia: 181
  7. Universitas Bosowa: 182
  8. Universitas Atma Jaya Makassar: 244
  9. Universitas Kristen Indonesia Paulus: 356
  10. Universitas Fajar: 370
  11. Universitas Islam Makassar: 389
  12. Universitas Patria Artha: 423
  13. Universitas Sawerigading Makassar: 505

3. Berdasarkan Akreditasi Institusi

Selain berdasarkan dua faktor di atas, saya akan coba bandingkan lagi hasil dari 20 peringkat universitas terbaik di Sulawesi Selatan ini berdasarkan akreditasi institusinya. Kira-kira apakah peringkatnya masih tetap sama? Berikut ini hasilnya:

  1. Universitas Hasanuddin: Akreditasi A
  2. Universitas Negeri Makassar: Akreditasi A
  3. Universitas Muslim Indonesia: Akreditasi A
  4. Universitas Bosowa: Akreditasi B
  5. Universitas Muhammadiyah Makassar: Akreditasi B
  6. Universitas Atma Jaya Makassar: Akreditasi C
  7. Universitas Kristen Indonesia Paulus: Akreditasi B
  8. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar: Akreditasi C
  9. Universitas Muhammadiyah Pare-pare: Akreditasi B
  10. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Makassar Bongaya: Akreditasi B
  11. Universitas Cokroaminoto Palopo: Akreditasi B
  12. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Muhammadiyah Palopo: Akreditasi C
  13. Universitas Islam Makassar: Akreditasi B
  14. Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Muhammadiyah Rappang: Akreditasi B
  15. Sekolah Tinggi Teknologi Kelautan: Akreditasi B
  16. Universitas Patria Artha: Akreditasi C
  17. Sekolah Tinggi Ilmu Majanemen Nitro Makassar: Akreditasi B
  18. Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Puangrimaggalatung Sengkang: Akreditasi C
  19. Universitas Sawerigading Makassar: Akreditasi C
  20. Universitas Fajar: Akreditasi B
Sedangkan untuk Universitas Negeri Alauddin akreditasinya adalah A dan Universitas Indonesia Timur tidak ada data yang ditemukan.

Setelah dibandingkan dengan beberapa parameter penilaian hasilnya jadi berbeda kan? Oleh karena itu saya selalu menganjurkan untuk melihat semuanya dari berbagi aspek. Karena bisa jadi sebuah kata terbaik itu merujuk hanya pada bidang tertentu, belum tentu semua aspek paling baik.

Semua data di atas saya cek pada tanggal 24 maret 2019. Jika ada data yang sudah tidak sesuai silahkan beritahu Admin melalui kolom komentar di bawah.

Orang Geofisika yang sangat tertarik dengan teknologi, mapping, dan blogger. Mempunyai niat pengen selalu berbagi dengan tulisan tapi gak jadi-jadi. Oleh karena itu, saya berusaha semaksimal mungkin untuk menyajikan artikel-artikel yang bermanfaat dan berkualitas tinggi.

Tinggalkan komentar